Scroll ke Atas
Berita Utama

Pelantikan PC IPNU & IPPNU Brebes Dihadiri Sayyid Zulfikar dan Veve Zulvikar

41
×

Pelantikan PC IPNU & IPPNU Brebes Dihadiri Sayyid Zulfikar dan Veve Zulvikar

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES –  Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Brebes masa khidmat 2022-2023 resmi dilantik Pimpinan Wilayah (PW) dan Pimpinan Pusat (PP) IPNU IPPNU Republik Indonesia, Sabtu (30/07/22) di Pondok Pesantren Al Falah Modern Jatirokeh Songgom Kabupaten Brebes.
Dalam pelantikan ini dihadiri oleh Ketua PP IPPNU (Nurul H. Ummah), Ketua PW IPNU Jateng (Syaiful Kamaluddin),Ketua IPPNU Jateng (Nirma Aini M), Anggota DPR-RI (H. Nur Nadzifah), serta banom-banom NU di Kabupaten Brebes.
Lukman Aji selaku Ketua PC IPNU Kab. Brebes mengajak kader IPNU-IPPNU untuk ikhlas dan semangat dalam berorganisasi karena salah satu bentuk hidmat di Nahdlatul Ulama.
“Kita berada di zaman modern, tentunya peran pemuda itu sangat vital, oleh karenanya kami mengajak rekan dan rekanita untuk selalu semangat dan selalu ikhlas dalam berkhidmat di Nahdlatul Ulama melalui IPNU-IPPNU” Ucap kader dari Ketanggungan ini.
 

Selain itu Rekanita Disye Maulida sebagai Ketua PC IPPNU berharap kepengurusan berjalan bersama-sama dan selalu solid dalam menjalankan organisasi sampai akhir nanti.
“Saya yakin pengurus-pengurus yang akan datang dua tahun kedepan saya pastikan solid dan kita satu komando” tegasnya.
Selain agenda Pelantikan dan Rapat Kerja ada beberapa kegiatan lain yang menjadi rangkaian Pelantikan, salah satunya Malam Cinta Rosul yang dimeriahkan oleh penyanyi religi Veve Zulfikar dan Sayyid Zulfikar.
Sementara itu, Wakil Ketua 1 PP Fatayat NU, Hj. Nur Nadlifah mengapresiasi dan menilai PC IPNU & IPPNU Brebes ini menjadi tolak ukur kejayaan NU dimasa yang akan datang, menurutnya ketika seorang kader berproses dari bawah, nantinya ketika suatu saat rekan rekanita di berikan mandat sebagai pemimpin tidak akan kaget.
“Karena kaderisasi rekan rekanita sudah matang, oleh karena itu kader kader IPNU & IPPNU harus banyak berkontribusi di masyarakat dan jangan pernah minder, kita pertegas lagi identitas IPNU & IPPNU.” Pungkas Anggota DPR RI Komisi IX FRAKSI PKB.(Ibnu / BS)

Baca Juga :  Ciptakan Rasa Disiplin Dan Cinta Tanah Air Babinsa Latih Upacara dan PBB