Scroll ke Atas
Pendidikan

SMK Mutu Bumi Brebes Ajarkan Siswanya Cara Praktek Bersosial di Tengah Masyarakat

31
×

SMK Mutu Bumi Brebes Ajarkan Siswanya Cara Praktek Bersosial di Tengah Masyarakat

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES – Di hari Idul Adha 1443 H/2022 M warga SMK Muhammadiyah Bumiayu (Mutu Bumi) Kabupaten Brebes menggelar pemotongan hewan qurban sejumlah 2 ekor jenis sapi dan 3 ekor hewan kambing sesuai tutunan agama Islam di lingkungan sekolah setempat, Sabtu (9/7/2022) pagi.
Ani Sofiati, SAg selaku guru mapel Islam Muhammadiyah Bahasa Arab (Ismuba) menjelaskan, pemotongan hewan qurban yang digelar pada tiap tahun dihari Raya Idul Adha di sekolahnya.
” Kegiatan ini merupakan salah satu program pendidikan yang menjadi salah satu praktek mata pelajaran (mapel) Ismuba disekolahnya,” jelasnya.
“Selain itu siswa dididik agar bisa untuk berbagi dengan sesama di lingkungannya,” beber Ani yang juga ketua panitia penyelenggara qurban 2022.
Hal senada disampaikan Kepala SMK Mutu Bumi Faiz Hanani, S.Pd kegiatan tersebut memberikan pendidikan kepada siswa dan manakala siswa telah berbaur dengan masyatakat nanti bisa menerapkan ilmunya dengan baik dalam melaksanakan qurban dan sekaligus sebagai wujud kepedulian sosial pada masyarakat.
Lebih lanjut Faiz, acara ini sebagai bentuk Ibadah pendekataan diri kepada Maha pencipta Allah SWT. Serta sebagai bentuk kepekaan sosial bagi masyarakat yang kurang beruntung, untuk berbagi kepada sesama umat muslim, pungkasnya – (imam)

Baca Juga :  Ratusan Santri dan Wali Santri Saksikan Ujian Terbuka Tahfidz 30 Juz di MBS Bumiayu