Scroll ke Atas
Berita Utama

Pramuka Yos Sudarso dan Cut Nyak Dien STAI Brebes Adakan Halal Bihalal

46
×

Pramuka Yos Sudarso dan Cut Nyak Dien STAI Brebes Adakan Halal Bihalal

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES –  Lebih dari 40 peserta yang berasal dari Racana Yos Sudarso dan Cut Nyak Dien hadir dalam acara halal bihalal yang digelar secara tatap muka dan di selenggarakan di aula Kwarcab Brebes, pada Minggu (29/5/2022). 
Acara bertema Saling Memaafkan modal Membangun Kebersamaan, menghadirkan Pembina Racana STAI Brebes Muhammad Amin, dan acara itu juga dihadiri oleh M. Abdul Feri, sesepuh Purna Yos Sudarso. 
Rama Aditya, ketua acara ini mengungkapkan, tujuan kegiatan ini untuk saling mengakrabkan dan silahturahmi UKM Pramuka STAI BREBES. “Dalam rangka untuk mengeratkan tali silaturahmi maka kita adakan kegiatan ini, walaupun bulannya sudah lewat dari bulan Syawal, tapi kami tetap menggunakan nama halal bihalal karena tujuannya semoga kita semakin akrab,” ujar Rama  yang akrab disapa Mas Mas Ram ini. 
M. Abdul Feri menjelaskan, tema halal bihalal itu dipilih sekaligus untuk nostalgia dengan tagline Racana Yos Sudarso & Cut Nyak Dien. Kita punya tagline Dewasaku adalah Bersaudara. “Jadi kita dewasa kita di-gembleng ketika masih kuliah, kita belajar organisasi dan sekarang kita bisa merasakan manfaatnya,” ujar Feri. 
Amin dalam sambutannya menyampaikan pentingnya silaturahmi untuk menjaga amal baik. “Manusia yang jahat kepada manusia lainnya akan ditolak amalan ibadahnya oleh Allah SWT. Inilah pentingnya kita bersilaturahim, pentingnya budaya halal bihalal. Karena kita ini makhluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri tanpa melibatkan orang lain,” ungkapnya. 
Selain sambutan, acara juga diisi dengan bersalaman  oleh empat alumni Racana Yos Sudarso dari kota-kota yang berbeda. Mereka adalah Nur Intan Putri Yani dari Bulakamba, Tiara Damayanti dari Brebes, 
Nipy  menceritakan bagaimana dia bersama dengan beberapa rekannya membangun UKM Pramuka di STAI BREBES. Racana Yos Sudarso dia rintis sejak tahun 2014 atas amanah langsung dari Rektor STAI Brebes pada saat itu.
” Saya diberi kepercayaan oleh pihak rektorat untuk mendirikan Pramuka di STAI. Pada waktu itu saya sadar bahwa banyak teman-teman yang dari SMA Kabupaten Brebes dan  yang menimba ilmu di STAI BREBES banyak mantan pramuka,” jelasnya. 
Amin juga menceritakan tantangan yang dihadapi ketika mulai membangun UKM Racana Yos Sudarso. Ia bersama rekan- rekannya kurang lebih berjumlah intens memberikan pengumuman-pengumuman.
Lebih lanjut dia juga harus memikirkan eksistensi Racana STAI BREBES di periode-periode berikutnya. 
 Banyak menceritakan tentang virus Corona di Balikpapan. Dia memaparkan mutasi virus Corona  harus lebih diperhatikan oleh masyarakat Indonesia.
” Penularannya lebih cepat kalau dulu dengan jarak lebih dari 2 meter tanpa masker cukup aman sekarang jadi kurang aman lagi, masker jadi penting,” ujarnya.
( Ibnu/Bambang S)

Baca Juga :  Seorang Siswa di Pemalang Tewas Tenggelam Saat Mengikuti Kemah Pramuka SAKO-MAARIF