
EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES - Serbuan vaksin TNI Kodim 0713 kembali digelar dalam rangka percepatan Capaian vaksinasi diwilayah kecamatan Bantarkawung kabupaten Brebes.
Giat vaksin kali ini menyasar ke pelajar SMK Islam Jipang Bantarkawung, Selasa (19/10/2021).
Pelaksanaan yang menggandeng tenaga kesehatan (Nakes) Puskesmas Bantarkawung berjalan cukup lancar dan aman meskipun jaringan internetnya mengalami kendala lemot sehingga proses entry dan cetak kartu menjadi pekerjaan rumah bagi nakes Puskesmas untuk bisa diproses.
Hal tersebut disampaikan Koordinator vaksin Puskesmas Bantarkawung Hj Muflikha SST MM usai kegiatan Vaksin Selasa disalah satu ruang SMK Setempat (19/10/2021).
Dikatakan Muflikha pihaknya bersama nakes lainnya mendapat tugas untuk melayani vaksin dosis pertama dengan jenis vaksin sinovac bagi
pelajar di SMK Islam Jipang dengan sasaran 447 siswa dan yang berhasil di vaksin 444, sedangkan sisanya tertunda karena tidak lolos untuk divaksin, ujarnya
Sementara Kepala SMK Islam Jipang Aris Mutaqin SPd pihaknya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada TNI Kodim 0713 Brebes yang digelar melalui Koramil Bantarkawung yang menyasar pelajar di sekolahnya.
Aris mendukung penuh kegiatan ini untuk mendorong vaksinasi pelajar guna capai kekebalan komunal mempercepat pembelajaran tatap muka/terbatas di lingkungan sekolahnya. - (imam)